Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Sumut Monitor Perekrutan PKD dan Sarpras Panwaslu Kecamatan Jelang Pemilu 2024

Bawaslu Sumut Monitor Perekrutan PKD dan Sarpras Panwaslu Kecamatan Jelang Pemilu 2024
Medan, 20/01/2023 - Menjelang Pemilu Tahun 2024, pada lawatannya Anggota Bawaslu Provinsi Sumatera Utara, Agus Salam Nasution langsung memonitoring beberapa Kantor Sekretariat Panwaslu Kecamatan yang berada di Kota Sibolga dan Kabupaten Tapanuli Tengah untuk melakukan dan memastikan pembinaan serta pengawasan terhadap perekrutan Panwaslu Kelurahan Desa yang dilakukan Panwaslu Kecamatan berjalan dengan baik dan lancar. Salam mengharapkan agar Panwaslu Kecamatan di Sumatera Utara, dalam pelaksanaan perekrutan Panwaslu Kelurahan Desa tetap berpegang pada prinsip dan asas penyelenggara pemilu dan sesuai dengan petunjuk teknis yang diberikan Bawaslu RI dengan tujuan nantinya Panwaslu Kelurahan Desa Terpilih Berintegritas, Bermoral, Profesional, dan Bermartabat dalam tugas pengawasan. Sementara itu, berdasarkan hasil supervisi di Kota Sibolga dan Kabupaten Tapanuli Tengah, perpanjangan pendaftaran PKD dilakukan di beberapa Sekretariat Panwaslu Kecamatan dikarenakan belum terpenuhinya asas afirmasi atau keterwakilan 30% perempuan dalam setiap tahapan perekrutan Pawaslu Kelurahan Desa. Dalam kesempatan tersebut, Salam memastikan kesiapan sarana dan prasarana sebagai penunjang tugas dan wewenang di Sekretariat Panwaslu Kecamatan untuk memastikan kegiatan pengawasan yang dilakukan Panwaslu Kecamatan terlaksana dengan baik dan berjalan dengan lancar serta maksimal tanpa ada kendala jelang Pemilu Serentak 2024. Salam juga berpesan kepada Panwaslu Kecamatan Kota Sibolga, Panwaslu Kecamatan Sibolga Sambas, Panwaslu Kecamatan Sibolga Utara, Panwaslu Kecamatan Pandan, dan Panwaslu Kecamatan Badiri agar tetap menjaga integritas, profesionalitas dan tetap berpegang teguh kepada undang-undang demi terciptanya pengawasan pemilu yang bermartabat.   Penulis : Dede F.P. Editor : Anne Maria Npt. Foto : Dicky J. Rumondor
toast

Media Sosial

news

Lokasi Bawaslu Provinsi

tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle
tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle