Netralitas bagi ASN Bawaslu Harga Mati
|
Bawaslu Sumut, Bogor___Bersikap netral dan tidak memihak bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) Bawaslu adalah harga mati dan tidak bisa ditawar-tawar lagi. Demikian disampaikan Sekretaris Jenderal (Sekjen) Bawaslu RI Gunawan Suswantoro pada saat penutupan Orientasi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Bawaslu Tahun 2018.
"ASN Bawaslu wajib netral dan harus menjaga integritas" katanya.
Seperti diketahui bahwa untuk Tahun 2018 sebanyak 246 orang putra-putri terbaik dari seluruh Indonesia telah berkompetisi untuk menjadi ASN di Bawaslu. Melalui serangkaian test yang telah dilaksanakan telah ditetapkan bahwa 246 orang tersebutlah yang lulus dari ribuan pelamar yang mencoba peruntungan menjadi ASN Bawaslu.
Setelah dinyatakan lulus, akan dilakukan pemberkasan dan orientasi. Bertempat di Gunung Bunder, Bogor Jawa Barat selama 5 hari dari tanggal 17 s.d 22 Februari 2019 Bawaslu melakukan orientasi dan Pemantapan Nilai-nilai kebangsaan bagi CPNS Bawaslu.
Dalam orientasi ini dilakukan serangkaian kegiatan yang bertujuan untuk meningkatkan nasionalisme dan tanggungjawab sebagai ASN. Orientasi ini dibawah pengasuhan Paspamres dan dilakukan latihan layaknya paspamres.
Pada hari terakhir, dilakukan penutupan dan penyerahan SK bagi ASN. Acara ini dihadiri oleh Sekjen Bawaslu RI didampingi para Kepala Biro, Kepala Bagian dan para Kepala Sekretariat Bawaslu Provinsi seluruh Indonesia. Tak lupa juga kehadiran ASN angkatan I dan II semakin menambah keakraban di acara ini.
Kepala Sekretariat Bawaslu Provinsi Sumatera Utara Iwan Tero juga hadir dalam kegiatan ini bersama ASN angkatan II Bawaslu tahun 2015 yang ditempatkan di Bawaslu Sumut yaitu M.Desdi, LA, Suryanti Lubis, Marlina Saragih dan Novaria Sihombing.
Untuk Bawaslu Provinsi Sumatera Utara ada 6 orang CPNS baru yang ditempatkan. Jumlah ini juga sama dengan Bawaslu lain di seluruh Indonesia.
Adapun yang 6 orang CPNS baru ini akan semakin menambah ASN di Bawaslu Sumut. " CPNS baru ini akan menjadi tenaga baru yang membantu tugas pengawasan di Bawaslu Sumut" kata Iwan Tero.
Sesuai dengan arahan dan petunjuk dari Bawaslu RI bahwa CPNS baru ini akan efektif langsung bertugas di Bawaslu Provinsi sesuai penempatan.(Yanthi_Loebis)