UNPRI Sambut Baik Kerjasama dengan Bawaslu Sumut
|
Medan, Bawaslu Sumut – Universitas Prima Indonesia (UNPRI) menyambut baik kerjasama yang disampaikan Bawaslu Sumut. Kerjasama antarlembaga untuk mutu di bidang pendidikan dan pengabdian ke masyarakat dan peningkatan pengawasan partisipatif pemilu/pemilihan.
UNPRI sebagai lembaga pendidikan dengan tangan terbuka menyambut baik kerjasama dengan Bawaslu Sumut terutama dalam peningkatan wawasan dan mutu di bidang pendidikan dan pengabdian ke masyarakat," kata Wakil Rektor IV Ali Hanafiah Nasution saat menerima kunjungan Bawaslu Sumut di Kampus UNPRI Jalan Sekip Medan, Selasa (16/3/2021).
UNPRI mempunyai Program Pendidikan Sarjana, Pasca Sarjana dan Doktor dengan mahasiswa berasal dari berbagai wilayah di Indonesia. UNPRI juga aktif dalam penelitian. “Dengan komposisi mahasiswa dan program studi yang ada di UNPRI, akan banyak hal yang bermanfaat terutama dalam melakukan penelitian dan pengabdian ke masyarakat terutama dalam bidang pengawasan Pemilu. Kami berharap juga akan ada ruang bagi UNPRI untuk juga melakukan penelitian di Bawaslu, terkhusus bidang kepemiluan,†kata Ali.
Anggota Bawaslu Sumut Suhadi Sukendar Situmorang menyampaikan Bawaslu turut berperan dalam upaya peningkatan wawasan dan mutu pendidikan masyarakat, terutama dalam mendukung fungsi Bawaslu sebagai Lembaga Penyelenggara Pemilu. “Kerjasama Bawaslu dengan lembaga pendidikan sangat penting tidak hanya menunjang mutu pendidikan tetapi juga meningkatkan penelitian dan pengabdian ke masyarakat,†tegas Suhadi.
Koordinator Divisi Pengawasan dan Hubungan Antar Lembaga Bawaslu Sumut ini menambahkan kehadiran Bawaslu Sumut ke UNPRI serta kampus-kampus untuk mengajak kerjasama dengan perguruan tinggi. Kedua pihak akan menandatangani nota kesepahaman atau Memorandum of Understanding ( MoU). “Di dalam draft Mou yang kami sampaikan akan ada bentuk-bentuk kerjasama yang akan kita lakukan, dengan harapannya akan dapat diimplementasikan dalam waktu dekat,†kata Suhadi.
Suhadi juga menjelaskan bahwa selama ini Bawaslu juga melakukan Pengawasan Partisipatif yang melibatkan masyarakat. “Bawaslu tidak hanya mengawasi tahapan, namun juga bagaimana melibatkan partisipasi masyakarat dalam pengawasan pemilihan dengan melibatkan berbagai lembaga formal dan non formal,†tegas Suhadi.
Pertemuan antara Bawaslu Sumut dan UNPRI dihadiri Wakil Rektor IV UNPRI Said Rizal dan Kepala Biro Pemasaran Elly Romy. Bawaslu Sumut dihadiri Koordinator Sub Hubal Suryanti Lubis dan jajaran sekretariat.
Penulis : Suryanti Lubis Foto : Suryanti Lubis